SMAN 2 Unggul Ali Hasjmy menjadi sorotan dalam peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78. Sekolah Menengah Atas Negeri yang terletak di Kota Unggul Ali Hasjmy ini memeriahkan acara karnaval 17 Agustu 2023. Dengan nomor urut 159 dalam karnaval ini, SMAN 2 Unggul Ali Hasjmy menampilkan tema yang penuh makna, yaitu “Bersatu dalam Keberagaman.” Tema ini menggambarkan semangat persatuan dan kesatuan dalam keberagaman budaya, suku, dan agama yang ada di Indonesia.
Ikon karnaval ini adalah Desi Permata Sari dan Putroe Dian Syakira, dua siswi berprestasi yang berhasil menciptakan desain dan konsep yang memukau. Acara karnaval juga menampilkan Barisan Paskibraka yang berisi Muharril Febrian, Arrafa Royhan, Juwita Sari, dan Afifah Iradah. Mereka dengan gagah berani membawa bendera Merah Putih dan menampilkan formasi yang disertai dengan gerakan yang disiplin dan apik. Tidak hanya itu, karnaval ini juga menampilkan barisan pakaian adat dari berbagai provinsi di Indonesia dan pakaian profesi.
Karnaval ini sukses besar dan berhasil menyatukan seluruh warga Unggul Ali Hasjmy dalam semangat kemerdekaan dan persatuan. Semua yang hadir merasa terharu melihat pesan damai yang disampaikan oleh SMAN 2 Unggul Ali Hasjmy melalui karnaval ini, yakni pesan bahwa Indonesia adalah negara yang kuat karena keberagaman, dan persatuan adalah kunci keberhasilan bangsa.
Tim Humas SMAN 2 Unggul Ali Hasjmy